Event Otomotif
Mandiri Utama Finance Ubah Mimpi jadi Kenyataan Miliki Kendaraan di GJAW 2023

Mandiri Utama Finance Ubah Mimpi jadi Kenyataan Miliki Kendaraan di GJAW 2023
Otoasia.id – Adanya gelaran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 memang sayang untuk dilewatkan, apalagi pameran yang berlokasi di JCC Senayan, Jakarta tersebut, dimeriahkan oleh berbagai kendaraan incaran untuk dimiliki. Untuk itu, Mandiri Utama Finance (MUF) hadir membawa kemudahan bagi konsumen yang butuh pembiayaan.
Sebagai official multifinance partner GJAW 2023, Mandiri Utama Finance menghadirkan beragam penawaran spesial untuk pembiayaan konvensional dan syariah, seperti bunga/margin mulai dari 2.00% dan uang muka ringan mulai dari 0%.
Tak sampai di situ, setiap transaksi melalui MUF juga berkesempatan mendapatkan bonus voucher perawatan mobil sampai Rp 2 juta, gratis travel voucher Rp 500 ribu, bonus asuransi Tanggung Jawab Hukum (TJH) Pihak ke-3 senilai Rp 10 juta serta gratis layanan darurat 24 jam. Menarik kan!
“Semangat untuk terus berinovasi dan memberikan kemudahan kepada pelanggan setia kami, membuat kami hadir dalam gelaran Gaikindo Jakarta Auto Week 2023. Hal ini sejalan dengan misi kami Brings Tomorrow Today serta semangat kami untuk mewujudkan semua mimpi bagi seluruh masyarakat Indonesia,” ujar Stanley Setia Atmadja, Direktur Utama MUF.
Selain penawaran dan promo menarik, MUF juga menghadirkan fasilitas instant approval bagi konsumen yang memenuhi kriteria, dimana proses persetujuan kredit dilakukan dengan sangat cepat. sementara program Trade In, memudahkan konsumen untuk melakukan tukar tambah kendaraan lamanya dengan kendaraan baru.
“Kami ingin kenalkan bahwa MUF merupakan anak perusahaan Bank Mandiri yang memiliki 160 cabang di Indonesia, kami memiliki channel dan jaringan dari diler kendaraan baru maupun bekas. Jadi, kami produk sangat lengkap dengan channel sangat lengkap,” tambah Rully Setiawan selaku Direktur Keuangan MUF.
Dalam ajang Gaikindo Jakarta Autoweek 2023, Mandiri Utama Finance bersama dengan Bank Mandiri dan Bank Syariah Indonesia (BSI) memberikan penawaran khusus untuk nasabah Bank Mandiri dan juga nasabah BSI yang memiliki kebutuhan kendaraan. Setiap nasabah juga diundang langsung untuk melihat kendaraan impian di gelaran yang dihelat hingga 19 Maret 2023 mendatang.
“Setiap nasabah Bank Mandiri dan BSI, kami undang untuk melihat langsung kendaraan impiannya di GJAW 2023,” tambah Rully.
Sementara itu, SEVP Consumer Banking BSI, Wawan Setiawan menyampaikan bahwa “Kami optimis dapat menembus bisnis lebih dari 50 Miliar khusus pembiayaan syariah. GJAW menjadi ajang yang mampu menarik minat masyarakat untuk membeli kendaraan.”